Letkol Kav. Edwin Dwiguspana. M. Tr (Han) Pimpin Apel Renungan Suci di TMP Sago

Sergap.co.id,

Pesisir Selatan, – Jelang pelaksanaan peringati Hari Ulang Tahun (HUT) RI Ke -74 Tahun 2019, Forkompimda Pesisir Selatan ikuti pelaksanaan Upacara Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan (TMP) Sago Kenagarian Sago Salido Kecamatan IV Jurai, pukul 24.00 Wib. Jumat 17 Agustus 2019.

Dandim 0311/Pessel Letnan Kolonel Kav Edwin Dwiguspana. M. Tr (Han) memimpin apel kehormatan dan renungan suci di Taman Makam Pahlawan (TMP) Sago, Jumat (17/8) tepat pukul 00.00 WIB. Apel yang digelar sebagai rangkaian peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 tersebut berlangsung dengan khidmat.

Upacara apel kehormatan dan renungan suci tersebut dilaksanakan pada malam sebelum detik-detik proklamasi. Dandim pessel selaku inspektur upacara, memberikan penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur.

Turut hadir dalam upacara ini, Kapolres Pessel AKBP Ferry Herlambang. S.I.k MM, Bupati Pessel H. Hendrajoni. SH. MH, Sekda Pessel Ir. Erizon, Kepala Opd, serta para pelajar.

Dalam kesempatan Ini Dandim, Bupati Dan Kapolres mengajak kepada para peserta renungan suci dan tabur bunga bisa merenungkan para pejuang yang telah gugur dimedan perang, dalam mempertahankan Kemerdekaan Bangsa Indonesia.

” ini bentuk penghormatan terhadap jasa para pahlawan yang telah gugur,”

Untuk itu Bupati H. Hendrajoni mengajak seluruh para peserta dan masyarakat bisa melanjutkan perjuagan para pejuang, dalam mengisi kemerdekaan dengan hal positif.

Kehormatan dan renungan Suci dalam rangka memperingati HUT RI ke-74 tahun 2019, diwarnai pembacaan Teks Renungan suci sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa para pahlawan yang telah gugur, kemudian dilanjutkan penyalaan api obor di makam pahlawan.

(Wempi Hardi. SH)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *